Thursday, 9 July 2015
Begini Cara Bermain Clash of Clans di BlackBerry
Begini Cara Bermain Clash of Clans di BlackBerry - Clash of Clans (CoC) memang telah mencuri hati para gameriOS dan Android. Namun, bagi Anda para pengguna smartphone BlackBerry yang sudah tidak sabar ingin memainkan game strategi ini, berikut dibawah ini cara-caranya.
Berdasarkan video yang diunggah oleh salah satu gamer di YouTube, ia menunjukkan cara mudah untuk meng-install game besutan developer Supercell tersebut di smartphone BlackBerry-nya.
Channel akun bernama howto-everything tersebut memperlihatkan cara meng-install game CoC hanya dalam waktu 3 menit saja.
Namun, berdasarkan keterangan yang ditulis di deskripsi video, ia menyatakan bahwa game CoC tersebut hanya bisa di-install dan dimainkan di perangkat BlackBerry seri Z10, Z30, Q5 dan Q10.
Untuk meng-installnya, Anda bisa masuk ke menu settings, selanjutnya pilihlah App Manager. Setelah masuk ke opsi Apps Manager, pilih Installing Apps dan jangan lupa untuk mengaktifkan tab ON di pilihan Allow Apps from Other Sources to be Installed.
Nah, dengan mengaktifasikan pilihan ON tersebut, Anda bisa memasang aplikasi dari sumber third-party.
Setelah itu, bukalah browser dan unduh file instalasi APK dari game Clash of Clans. Untuk memudahkan Anda dapat memperoleh link, Anda bisa mengakses ke website >> http://clashofclansblackberry.com/.
Setelah proses download file game CoC sebesar 50,58 MB selesai, bukalah file tersebut. Anda akan melihat pilihan Install di pojok kanan atas, tap pilihan Install dan proses instalasi akan berjalan.
Setelah proses instalasi selesai, icon game CoC akan muncul di handset BlackBerry Anda. Klik icon game CoC dan secara otomatis Anda akan segera masuk ke dalam permainan. Selamat bermain!
Silahkan tonton videonya disini >> https://www.youtube.com/embed/bNhGAblangE
Ini Dia 5 Smarphone Paling Cantik di Dunia
Ini Dia, Smarphone Paling Cantik di Dunia - Tampilan dan bentuk desain dari smartphone memang menjadi salah satu persoalan utama yang diperdebatkan calon penggunanya ketika ingin membelismartphone.
Tak bisa dipungkiri, saat ini memang banyak merk smartphone hadir dengan desain yang unik dan menarik. Bahkan, tak hanya mengusung bentuk, material, kenyamanan, bahkan varian warna pun sangat dicari oleh para calon penggunanya.
Banyaknya smartphone dengan bentuk desain serta warna yang menarik dan unik di pasaran ini pastinya dapat membuat Anda bingung ketika memilih smartphone jenis apa yang akan dibeli.
kali ini akan menyajikan daftar lima (5) smartphone yang dinilai paling `cantik` di dunia, sebagaimana dikutip dari laman Phone Rated,
Penilaian tersebut justru tak hanya dinilai dari desain, namun dari padanan warna dan bentuk. Penasaran apa saja? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.
1. Kyocera Mirae
Smartphone asal Jepang ini tampil trendy dan fresh dengan padanan desain serta warna yang begitu berani.
Pada awalnya, smartphone ini khusus diluncurkan untuk kalangan anak-anak. Namun, lantaran tampil dengan desain yang begitu stylish, tak sedikit orang dewasa berbondong-bondong membeli smartphone ini di wilayah Jepang.
Pada awalnya, smartphone ini khusus diluncurkan untuk kalangan anak-anak. Namun, lantaran tampil dengan desain yang begitu stylish, tak sedikit orang dewasa berbondong-bondong membeli smartphone ini di wilayah Jepang.
Miraie hadir dengan bentuk smartphone yang ringkas, tidak terlalu tebal dan tipis sehingga nyaman untuk digenggam. Selain itu, smartphone ini hadir dengan tiga warna yang begitu lucu: Pink Soda, Meteor Blue dan Citrus White. Bahkan, Anda pun dapat mengganti tema dengan warna yang diinginkan.
2. Lenovo Vibe X2 pro
Seri Vibe X2 Pro dari Lenovo ini dinilai begitu stylish lantaran hadir dengan varian warna-warni yang fresh, bentuk bodi rectangular dengan ketipisan 6.95 mm dan dibalut denganmaterial magnesium aluminium alloy frame. Sehingga membuat tampilan depan dan belakang smartphone ini terlihat begitu `sleek` dan elegan.
Smartphone ini bahkan mampu menampilkan tampilan `layered look`yang begitu indah ketika dilihat di sisi pinggirnya.
3. HTC Desire 820
Unik dan apik. Itulah kesan pertama yang hadir ketika Anda melihat begitu moleknya seri Desire 820 dari HTC ini.
Smartphone ini dibilang `cantik` lantaran mampu menampilkan desain yang tegas namun ringkas, dengan pinggiran bewarna dan casing glossy yang sangat manis.
HTC Desire 820 hadir dalam varian warna pastel yang tidak terkesan norak. Nyatanya, warna memang menjadi salah satu keunggulan smartphone nyentrik ini.
4. LG G4
Seri LG G4 merupakan seri smartphone primadona LG yang sedang naik daun pada saat ini. Selain menawarkan segudang spesifikasi kelas dewa, rupanya desain material yang terbuat dari kulit serta padanan warna yang menarik menjadi nilai plus smartphone ini.
Kulit diklaim LG dipilih karena akan membuat penggunanya tetap nyaman ketika menggenggam smartphone mewah ini. Tak hanya itu, LG menyatakan kulit memiliki kemampuan menahan panas dari handset yang menjalankan kinerja berat.
Bahkan, kulit yang dipilih berasal dari hewan yang hidup di atas ketinggian 1800 meter di atas permukaan laut. LG menjelaskan, kalau kurang dari itu, biasanya masih ada serangga dan hewan lainnya yang bisa menurunkan kualitas. Material ini sangat terbatas karena hanya 10% dari total populasi sapi yang ada di dunia.
5. Samsung Galaxy S6 Edge
Samsung Galaxy S6 Edge kembali menyabet jawara smartphone tercantik di dunia karena mampu memperlihatkan kemolekan lekuk pinggirannya yang begitu seksi dan menawan.
`Senjata` yang menghiasi desain smartphone ini tak tanggung-tanggung, mulai dari framealuminium yang tergabung dengan matte, Samsung Galaxy S6 Edge makin tampil lebih elegan dan mampu menghadirkan kesan desain yang kokoh dan tidak main-main.
Seri S6 Edge ini bagaimanapun tetap mengadaptasi bentuk` pill` khas Samsung, dengan desain bagian atas yang terlihat rounded dan bagian bawah yang juga terlihat sama. Semua detil yang terlihat di Galaxy S6 Edge ini mampu menampakkan kesan mewah dan begitu apik bagi para penggunanya.
Tak hanya mengusung desain dan material, warna pun menjadi perhatian Samsung dalam memoles seri Galaxy S6 Edge-nya ini. Bahkan, seri terbaru Galaxy S6 Edge Iron Man dinilai menjadi seri terapik Samsung dengan desain warna metalik ala Iron Man yang begitu sempurna.
Tips Supaya Postingan Banyak Respon di Instagram
Instagram saat ini adalah salah satu media sosial yang tengah digandrungi banyak orang. Bahkan banyak postingan foto atau video di layanan tersebut menyita perhatian orang-orang di dunia offline.
Salah satu hal yang menyenangkan ketika mem-posting konten, jika mendapatkan banyak respons baik berupa Like atau komentar dari para pengguna lainnya. Semakin banyak responss yang didapat, maka tak menutup kemungkinan akun Instagram kita akan semakin dikenal.
Salah satu hal yang menyenangkan ketika mem-posting konten, jika mendapatkan banyak respons baik berupa Like atau komentar dari para pengguna lainnya. Semakin banyak responss yang didapat, maka tak menutup kemungkinan akun Instagram kita akan semakin dikenal.
Berikut tiga (3) tips-nya seperti dilansir Read Write.
1. Posting foto yang menarik
Bukan hanya orang lain, kita juga tentu tidak ingin melihat foto-foto aneh membanjiri Instagram. Karena itu sebaiknya Anda harus memikirkan terlebih dahulu mengenai foto yang akan di-posting.
Foto-foto indah seperti pemandangan merupakan salah satu yang banyak diminati. Namun jika ingin mendapatkan banyak respons baik, ada baiknya Anda memperhatikan kualitas foto seperti komposisi warna.
Bukan hanya orang lain, kita juga tentu tidak ingin melihat foto-foto aneh membanjiri Instagram. Karena itu sebaiknya Anda harus memikirkan terlebih dahulu mengenai foto yang akan di-posting.
Foto-foto indah seperti pemandangan merupakan salah satu yang banyak diminati. Namun jika ingin mendapatkan banyak respons baik, ada baiknya Anda memperhatikan kualitas foto seperti komposisi warna.
2. Pakailah hastag
Hashtag adalah salah satu cara ampuh agar foto atau video yang di-posting bisa dilihat oleh lebih banyak orang. Hastag yang tepat bisa membuat foto Anda lebih dikenal.
Sama seperti mem-posting foto, Anda juga harus hati-hati menggunakan hashtag. Terlalu banyak hashtag bisa membuat follower Anda kurang tertarik. Sebaiknya gunakan tiga atau paling banyak lima hashtag.
Hashtag adalah salah satu cara ampuh agar foto atau video yang di-posting bisa dilihat oleh lebih banyak orang. Hastag yang tepat bisa membuat foto Anda lebih dikenal.
Sama seperti mem-posting foto, Anda juga harus hati-hati menggunakan hashtag. Terlalu banyak hashtag bisa membuat follower Anda kurang tertarik. Sebaiknya gunakan tiga atau paling banyak lima hashtag.
3. Akktiflah di media sosial
Manfaatkanlah komunitas media sosial Anda. Salah satu caranya dengan me-repost foto Instagram Anda ke media sosial lain, sehingga bisa dilihat oleh lebih banyak orang.
Cara lainnya yaitu aktif di Instagram. Ada baiknya Anda mem-follow, memberikan Likedan komentar di foto para pengguna lain. Kemungkinan Anda mendapatkan respons baik dari para pengguna tersebut terbuka lebar.
Anda juga bisa memanfaatkan fitur pencarian untuk menemukan teman yang juga menggunakan Instagram. Tidak ada salahnya mengajak teman yang belum menggunakan Instagram, sehingga nantinya mereka bisa menjadi follower Anda.
Selamat mencoba!
Manfaatkanlah komunitas media sosial Anda. Salah satu caranya dengan me-repost foto Instagram Anda ke media sosial lain, sehingga bisa dilihat oleh lebih banyak orang.
Cara lainnya yaitu aktif di Instagram. Ada baiknya Anda mem-follow, memberikan Likedan komentar di foto para pengguna lain. Kemungkinan Anda mendapatkan respons baik dari para pengguna tersebut terbuka lebar.
Anda juga bisa memanfaatkan fitur pencarian untuk menemukan teman yang juga menggunakan Instagram. Tidak ada salahnya mengajak teman yang belum menggunakan Instagram, sehingga nantinya mereka bisa menjadi follower Anda.
Selamat mencoba!
Wednesday, 8 July 2015
Smartphone Android Yang Mempunyai Layar Depan Belakang
Smartphone Android Yang Mempunyai Layar Depan Belakang - Sebuah smartphone yang cukup unik dihadirkan oleh salah satu produsen smartphone di China bernama UMI. UMI Zero 2 memiliki dua layar yang tersedia di depan dan belakang mirip seperti YotaPhone dan YotaPhone 2. Sebuah gambar yang di-upload melalui halaman resmi Facebook UMI memperlihatkan UMI ZERO 2 memiliki layar depan belakang dengan kata-kata yang menjadi tagline adalah Duplex Life.
UMI Zero 2 menggunakan E Ink display di bagian belakang, sama seperti YotaPhone. Layar belakangnya lebih efektif digunakan untuk membaca dan diklaim tidak menggunakan banyak konsumsi baterai.
Menurut rumor yang beredar, UMI Zero 2 akan menggunakan layar 5.2 inci dengan resolusi 1080p. Chipset MediaTek MT6752, RAM 3 GB, memori internal 16 GB, serta kamera 16 MP di bagian belakang dan 8 MP di depan. Diperkirakan harga smartphone Android dua layar UMI Zero 2 ini sekitar Rp. 6.652.000 atau $500USD.
Cara Bikin Hotspot Menggunakan AirDroid di Smartphone Sendiri
Cara Bikin Hotspot Menggunakan AirDroid di Smartphone Sendiri - Pastinya sudah pada tahu bukan kegunaan dari AirDroid bukan? AirDroid berfungsi untuk melakukan proses perpindahan data dari PC ke mobile maupun mobile ke PC tanpa menggunakan kabel data. Tetapi tahukah kamu kalau AirDroid bisa memudahkan kamu dalam cara membuat Hotspot menggunakan Android kamu? Cara membuat Hotspot sebenarnya sudah bisa dilakukan langsung melalui smartphone Android kamu, tetapi AirDroid memberikan trik lebih mudah.
Cara Membuat Hotspot di Android dengan AirDroid menjadi semakin mudah karena hanya membutuhkan dua langkah saja dan hotspot Android kamu langsung bisa digunakan. Apa itu hotspot? Hotspot adalah sebuah area dengan batasan tertentu agar perangkat lain dapat menggunakan internet tanpa kabel atau yang biasa lebih dikenal dengan WiFi. Berikut ini cara membuat hotspot menggunakan AirDroid:
Cara Membuat Hotspot Menggunakan AirDroid
- Jalankan AirDroid di smartphone kamu lalu pilih Hotspot
- Pilih Start Hotspot.
- Untuk mengganti SSID dan Password, klik di bagian tanda panah ke kanan.
- Untuk membuat Hotspot ini memerlukan mobile data.
Mudah bukan cara membuat hotspot menggunakan AirDroid, cara ini bisa diterapkan di semua smartphone yang bisa menggunakan AirDroid dan memiliki kuota mobile data tentunya. Jadi apa kamu sudah coba cara membuat hotspot ini di smartphone kamu?
Link Download:
Sunday, 31 May 2015
Mengaktifkan WiFi Tethering Dari Homescreen
Mengaktifkan WiFi Tethering Dari Homescreen - Android memiliki fitur Wi-fi Tethering yang dapat diakses melalui menu Setting lalu pilih Tethering and portable hotspot, kemudian mengaktifkan Portable Wi-Fi hotspot. Dengan aplikasi Tethering Widget, kita dapat mengaktifkan hotspot langsung dari Home Screen hanya dengan satu sentuhan. Jadi, tidak perlu masuk ke menu Setting lagi.
- Setelah Tethering Widget terinstall, masuk ke menu Widget, lalu tekan dan tarik icon Tethering ke Home Screen (pilih small untuk menghemat ruang Home Screen)
- Pilih tipe koneksi WiFi dan Continue
- Icon Wifi Tethering akan muncul di Home Screen
Kini, hanya dengan menyentuh icon tersebut, Wi-fi Hotspot kamu sudah dapat diakses oleh device lain tanpa harus masuk ke menu Setting. Bingung konfigurasi WiFi kamu, bisa lihat di artikel panduan konfigurasi WiFi di Android.
Sunday, 1 February 2015
Penyebab dan Cara Mengatasi Baterai HP Android & BB Cepat Panas dan Cepat Habis
Penyebab Cara Mengatasi Baterai HP Android & BB Cepat Panas dan Cepat Habis - Terkadang dan mungkin juga sering terjadi bahwa pengguna smartphone HP Android juga BlackBerry (BB) mengeluhkan handphone-nya kok cepat sekali panas dan baterainya cepat habis!!! Anda perlu mengetahui bahwa ada beberapa fakta mendasar yang wajib diketahui, diantaranya sebagai berikut:
- Bahwa ponsel dengan label smartphone selalu menggunakan perangkat lunak (sistem operasi) dengan multifungsi.
- Dengan memiliki beragam ‘multifungsi’ yang dikemas dalam istilah ‘aplikasi’ yang melekat pada sistem operasi rentan terhadap crash/kesalahan software, registry, dsb.
- Smartphone seperti Android atau Blackberry umumnya memiliki aplikasi yang selalu ON terhadap jaringan internet, dengan kata lain dia akan tetap bekerja walaupun Anda sedang tidak menggunakannya.
- Smartphone selalu dibatasi dengan spek-spek pembawaannya seperti kecepatan prosesor, kapasitas memori RAM dan GPU, selengkapnya baca Mengenal Prosesor, Memori RAM dan GPU.
- Semakin banyak aplikasi yang terinstall dalam ponsel akan menyebabkan beban kinerja yang semakin berat.
Lalu mengapa hp saya kok bisa menjadi cepat panas dan baterai cepat habis? Dibawah ini merupakan penyebab-penyebab secara umum mengapa ponsel smartphone seperti Android dan BlackBerry menjadi cepat panas dan baterai cepat habis.
- Kapasitas, spesifikasi, hardware ponsel Anda pas-pasan, sedang Anda menggunakan secara berlebihan, terutama penggunaan aplikasi yang berat-berat.
- Terlalu banyak aplikasi yang diinstall akan semakin membebani kinerja ponsel Anda, terutama aplikasi yang selalu terhubung ke internet, seperti aplikasi jejaring sosial dan game, contohnya aplikasi Facebook, Twitter, BBM, Skype, Whatsapp. Instagram, Google +1, dsb. Jika aplikasi ini aktif, walaupun Anda sedang tidur aplikasi-aplikasi tersebut tetap bekerja selama terhubung ke internet apalagi jika aktif seluruhnya.
- Sering dipakai browsing internet, disaat kita browsing ke internet sumber daya ponsel akan bekerja dengan sangat ekstra, bergantung seberapa besar kekuatan baterai Anda bisa bertahan, lihatlah seberapa besar mAh baterai Anda.
- Bahan dasar pembuatan hardware ponsel Anda berkualitas rendah sehingga tidak tahan terhadap panas, akan berdampak buruk.
- Kesalahan software baik sistem operasi dan aplikasi yang berjalan terus sehingga membuat prosesor bekerja terus-menerus pada background proses.
- Ponsel sering digunakan multitasking artinya menjalankan aplikasi secara bersamaan contohnya mendengarkan musik diiringi bermain Facebook dan browsing internet.
- Ponsel tidak pernah “diistirahatkan” artinya ponsel terus menyala, apabila baterai habis langsung dicharge, bahkan saat dicharge masih dipakai, begitu seterusnya, biasakan untuk melepas baterai dan mengistirahatkan ponsel Anda, mesin juga membutuhkan rehat sejenak.
- Hardware mesin dan baterai sudah lanjut usia, setidaknya smartphone bisa bekerja pada puncak normal terjadi pada 2 tahun pemakaian pertama (untuk ponsel yang branding), selebihnya akan ada penurunan performa hardware.
- Penggunaan charger yang tidak sesuai dengan Voltage dan Ampere mesin dan baterai ponsel bisa menjadi awal penyebab kerusakan/ketidaknormalan hp Anda.
- …. dsb
Jika ada hal yang diluar diatas bisa kita diskusikan berikan feedback dengan mengisi kolom komentar dibawah ini, terima kasih.
Samsung Galaxy S6 SM-G920F 32GB (FACTORY UNLOCKED) 5.1" QHD Black - International Version
Cara Menghemat Baterai Samsung Galaxy Android
Cara Menghemat Baterai Samsung Galaxy Android - Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa borosnya baterai merupakan salah kelemahan terbesar bagi semua smartphone Android termasuk Samsung Galaxy Mini, Samsung Galaxy Young, Ace, atau tipe smartphone sejenis lainnya. Banyaknya fitur canggih yang disematkan seperti GPS, Wi-Fi, Bluetooth, dan Wallpaper membuat ponsel canggih ini menghabiskan banyak daya.
Tak heran baterai akan habis dua sampai empat kali dalam sehari jika dipergunakan untuk berinternet ria dan bermain game secara terus menerus. Konsumsi baterai sebagian besar terpakai untuk pencahayaan / kontas layar, GPS, koneksi internet, atau aplikasi yang berjalan secara otomatis pada ponsel Android.
Nah, biar baterai pada Samsung Galaxy sobat menjadi hemat dan awet, anda dapat mengikuti tips dan langkah menghemat baterai berikut:
- Gunakan akses paket data, GPS, Wi-Fi, dan Bluetooth seperlunya saja.Penggunaan akses paket data, GPS, Wi-Fi maupun Bluetooth secara bersamaan akan menyedot pemakaian daya baterai yang lebih besar.
- Matikan fasilitas Auto Sync.Fasilitas Auto Sync ini mengijinkan ponsel untuk melakukan sinkronisasi data dengan akun-akun yang telah ditambahkan di saat koneksi internet tersedia. Untuk menonaktifkan auto sync gunakan Menu > Pengaturan > Akun dan sink. Hilangkan kedua centang pada bagian Data Latar Belakang dan Sink otmatis.
- Matikan fasilitas GPS.Fasilitas GPS ini memungkinkan satelit untuk mengetahui posisi ponsel Android berada. Untuk menonaktifkan GPS gunakan Menu > Pengaturan > Lokasi dan Pengamanan. Hilangkan centang pada bagian Gunakan satelit GPS.
- Kurangi Screen Brightness pada ponsel Androidmu.Screen Brightness yang terlalu terang akan menyebabkan konsumsi baterai semakin boros. Oleh karena itu atur screen brightness Android menjadi agak lebih redup. Gunakan Menu > Pengaturan > Tampilan > Pencerahan. Jangan lupa matikan juga fitur Layar putar otomatis dengan cara menghilangkan centang pada sub menu tersebut.
- Gunakan Wallpaper statis.Wallpaper animasi atau Livewallpaper akan memperberat kinerja prosesor pada ponsel Android. Oleh karena itu, gunakan wallpaper static biasa yang tidak bergerak sehingga konsumsi baterai akan lebih hemat.
- Atur ulang volume suara ponsel Android.Volume suara juga dapat menguras penggunaan baterai ponsel Android. Untuk mengatur volume suara gunakan Menu > Pengaturan > Suara > Volume.
- Segera tekan kunci tombol apabila ponsel Android tidak digunakan, hal ini dilakukan agar layar segera mati sehingga konsumsi baterai lebih hemat dan irit.
- Gunakan aplikasi penghemat baterai seperti Easy Battery Saver. Aplikasi ini dapat diunduh gratis melalui Google Play Store (Android Market).
Delapan tips di atas merupakan cara terbaik menghemat baterai ponsel Samsung Galaxy Android. Tentu saja seberapa besar penghematan konsumsi baterai tergantung dari perilaku pengguna itu sendiri. Semakin bijak anda menggunakan ponsel Android akan semakin hemat baterai tersebut.
Selamat mencoba!
Kelebihan dan Kekurangan Android 4.4 KitKat Yang Terbaru
Kelebihan dan Kekurangan Android 4.4 KitKat Yang Terbaru - Android merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh Google telah beberapa waktu kemarin telah meluncurkan Android v 4.4 yang diberi nama KitKat, kami telah menelisik beberapa kelebihan dan kekurangan yang terdapat pada sistem operasi Android KitKat.
Berbagai fitur yang di sediakan oleh OS Android KitKat ini salah satunya adalah perbaikan sistem penyimpanan sementara pada pengunaan memori, yang mana kinerja prosesor telah di minimalisir terhadap penyimpanan registry data sementara pada RAM dan secara langsung akan di tampung oleh kapasitas memori internal yang tersedia, sehingga loading prosesor akan terasa lebih ringan. Simak secara detail dan lebih jelas tentang kelebihan dan kekurangan Android KitKat.
Kelebihan Android KitKat 4.4 diantaranya sebagai berikut;
- Warna layar transparan menyelimuti tombol virtual sentuh pada layar, sehingga tampilan warna yang terlihat sama dengan warna dari Wallpaper yang digunakan.
- Aplikasi Google Now muncul sebagai salah satu bagian dari panel Homescreen, sehingga lebih mudah di gunakan.
- Dalam fitur yang di suguhkan Google telah mengubah latar App drawer KitKat dari varsi sebelumnya yang berwarna hitam menjadi transparan.
- Untuk ukuran ikon menu pada Android KitKat ini sudah sengaja di buat lebih besar, sehingga sangat nyaman untuk di operasikan oleh para pengguna.
- Pada bagian widget Google telah memberikan tampilan halaman menu supaya terlihat sederhana dengan menyingkirkan tab Apps melalui mode luring
- OS Android KitKat terbaru ini memiliki inovasi system penghemat bateray, dengan built-in power saving mode yang tentunya bertujuan menghemat baterai dari system pemakaian bawaan Android.
- Android 4.4 kitkat memiliki kemampuan untuk meningkatkan memori di dalam smartphone yang bisa meningkatkan responsive dari layar touchscreen perangkat anda
- Hal paling menarik mengenahi keunggulan Android KitKat yang patut kita banggakan adalah support processor sebagai pendukung perangkat telah menggunakan tri core, sehingga memiliki kecepatan tinggi pada kapasitas pemakaian.
Kekurangan Android 4.4 KitKat sebagai berikut:
- 4.4 KitKat merupakan versi perangkat lunak terbaru dari google, mungkin termasuk produk perkenalan bagi mayoritas para pengguna Android, untuk itu masih perlu pembelajaran dalam pengoprasiannya.
- Dengan luring tampilan pada layar yang sering kali menggeser menu fitur menjadi tidak terlihat atau transparan ini terkadang membuat pengguna agak canggung untuk menyentuh layar, karena hanya wallpaper saja yang terlihat.
- Untuk penggunaan OS ini harus benar-benar memperhatikan support processor yang minimal berkapasitas tri core, apa bila memaksakan untuk memasang pada processor di bawahnya nanti akan membuat kinerjanya tidak sempurna.
Dari beberapa informasi yang kami tulis diatas, mungkin masih sebagian kecil kelemahan dan kelebihan dari Android 4.4 KitKat, semoga bisa menjadi referensi para penggunaa smartphone.